Selasa, 08 September 2015

7 Aturan Dasar Sistem Administrator (SysAdmin)

Mukti Blog - 7 aturan dasar sistem administrator (sysadmin)

Sistem Administrator (Sysadmin) biasanya bertanggung jawab pada kelancaran sistem di perusahaan atau instansi tempat bekerja. Berikut 7 aturan dasar yang mungkin bisa berguna.

7 Aturan Dasar

1.  Baca Manual

Biasakan membaca manual, read me atau dokumen petunjuk yang disertakan sebelum bertanya pada orang lain.

2.  Backup secara berkala

Lakukan backup secara berkala dan validasi hasil backup. Jangan menunggu terjadinya bencana dokumen dan data hilang/rusak ketika kita belum punya backupnya.

3.  Hindari menyimpan backup yang terakhir saja

Jangan biasakan hanya menyimpan hasil backup yang terakhir saja, karena bisa jadi backup terakhir yang kita lakukan ternyata berisi data yang terlanjur rusak.

4.  Buat perintah manual menjadi otomatis

Kegiatan-kegiatan yang rutin dilakukan dengan manual, coba lakukanlah agar menjadi otomatis, misalnya membackup database di linux dengan perintah manual, ganti dengan membuat shell script dan jalankan di cronjob.

5.  Hindari mengganti konfigurasi pada hari Jumat

Jika Anda bekerja hanya hari senin s/d jumat, sebaiknya hindari mengganti konfigurasi pada hari jumat, karena bisa saja konfigurasi tersebut akan membuat sistem menjadi error dan terpaksa Anda harus lembur.

6.  Biasakan menggunakan Shell Command/Command Line Interface (CLI)

Jika Anda sysadmin linux, Anda harus terbiasa dengan CLI, karena CLI jauh lebih cepat, responsif dan membutuhkan bandwidth renda.

7.  Tingkatkan kemampuan

Sebagai sysadmin jangan hanya merasa lebih puas dengan apa yang sudah dimiliki sekarang, tetapi tingkatkanlah terus kemampuan, karena teknologi itu semakin canggih dan sangat cepat berkembangnya.


Link

Artikel: http:// vava i.com/2010/08/02/7- aturan-dasar-sysadmin-yang -mungkin-perlu-anda-ketahui/

1 komentar:

Untuk menyisipkan kode pendek, gunakan <i rel="code"> ... KODE ... </i>
Untuk menyisipkan kode panjang, gunakan <i rel="pre"> ... KODE ... </i>
Untuk menyisipkan gambar, gunakan <i rel="image"> ... URL GAMBAR ... </i>